Permainan

Koleksi Board Game #11: Dungeon Mayhem: Monster Madness

Published

on

Konsep board game dengan tema saling senggol alias saling serang masih menjadi genre favorit di circle Penulis. Bagaimana bisa menjatuhkan lawan untuk mengunci kemenangan sendiri memang menawarkan permainan yang kompetitif dan seru.

Dari 10 board game yang sudah Penulis bahas di blog ini, 5 di antaranya mengharuskan pemain untuk saling menyenggol untuk mendapatkan kemenangan. Nah, jumlah tersebut dipastikan bertambah setelah Penulis membeli Dungeon Mayhem: Monster Madness.

Awalnya, Penulis tertarik untuk membeli versi aslinya, yakni Dungeon Mayhem yang menggunakan karakter-karakter Hero. Namun, karena hanya untuk empat pemain, Penulis memutuskan untuk membeli yang versi Monster Madness saja yang bisa untuk enam pemain.

Dungeon Mayhem: Monster Madness Penulis beli dengan harga Rp375.000, harga yang sama dengan versi Dungeon Mayhem beserta ekspansinya. Namun, versi ini sudah memiliki box yang lebih rapi dan terorganisir.

Detail Board Game

  • Judul: Dungeon Mayhem: Monster Madness
  • Desainer: Jordan Comar, Roscoe Wetlaufer
  • Publisher: Wizard of the Coast
  • Tahun Rilis: 2020
  • Jumlah Pemain: 2 – 6 pemain
  • Waktu Bermain: 10 menit
  • Rating BGG: 7.5
  • Tingkat Kesulitan: 1.13/5

Cara Bermain Dungeon Mayhem: Monster Madness

Dungeon Mayhem: Monster Madness menawarkan pertarungan antarmonster untuk menemukan one monster last standing. Selayaknya Yu-Gi-Oh!, masing-masing pemain akan punya Life Points (LP) dan beberapa ability yang bisa digunakan dalam permainan.

Ada 6 jenis monster yang bisa dipilih oleh pemain di awal permainan, yakni Blorp, Mimi LeChaise, Hoots McGoots, Dr. Tentaculous, Dellilah Deathray, dan Lord Cinderpuff. Masing-masing memiliki kemampuan khusus yang tidak dimiliki oleh monster lainnya.

Di awal permainan, masing-masing pemain akan mendapatkan papan tracker nyawa dan mulai dengan 10 LP. Selain itu, masing-masing pemain juga akan mendapatkan satu deck sesuai dengan monster yang dipilih, lalu menarik tiga kartu dari deck tersebut.

Secara bergiliran, masing-masing pemain akan memainkan kartu dari tangannya setelah menarik kartu dari deck. Meskipun memiliki art yang berbeda-beda, secara umum ada beberapa efek yang dimiliki oleh masing-masing kartu, yakni:

  • Simbol Pedang: Menyerang (mengurangi LP) lawan, bisa memilih yang mana pun
  • Simbol Perisai: Menambah pertahanan untuk melindungi diri dari serangan lawan, jika lawan menyerang, alih-alih mengurangi nyawa, perisai yang akan hancur
  • Simbol Petir: Bisa memainkan satu kartu lagi
  • Simbol Kartu: Menarik kartu dari deck
  • Simbol Plus: Healing
  • Mighty Power: Masing-masing monster akan mengaktifkan kemampuan spesial mereka

Di setiap kartu, jumlah simbol yang muncul bisa lebih dari satu dan semuanya akan aktif dalam waktu bersamaan. Misal ada kartu dengan simbil dua pedang dan satu kartu, maka pemain bisa mengurangi dua LP lawan sekaligus menarik satu kartu.

Pemain yang LP-nya menyentuh angka 0 akan tersingkir dari permainan yang akan terus berlangsung hingga tersisa satu pemain di arena.

Setelah Bermain Dungeon Mayhem: Monster Madness

Dungeon Mayhem: Monster Madness (The Pop Insider)

Meskipun secara teori board game ini memiliki konsep battle royale menarik, entah mengapa Dungeon Mayhem: Monster Mayhem kurang populer di circle Penulis. Konsep senggol-senggolan yang sangat kental seolah tidak memberikan daya tarik.

Kalau mau menebak-nebak, Penulis akan menganggap dibutuhkannya strategi dalam memainkan kartu yang ada di tangan menjadi salah satunya. Walaupun terkesan mudah, timing pemilihan kartu yang akan dimainkan tidak bisa sembarangan.

Selain itu, gerakan kita pun terbatas dengan kartu yang ada di tangan. Jika dalam kondisi terdesak tetapi kartu tangan jelek-jelek, hampir tidak ada yang bisa dilakukan untuk menyelamatkan diri. Artinya, faktor keberuntungan pun cukup berpengaruh di sini.

Bagi Penulis sendiri, sebenarnya board game ini tetap menarik karena pada dasarnya Penulis menyukai trading card game (TCG), sehingga bisa menikmati TCG versi sederhana seperti yang dimiliki oleh board game ini.

Dungeon Mayhem: Monster Madness pun harus menerima label sebagai salah satu board game yang agak jarang dimainkan oleh circle Penulis, meskipun tidak sejarang Wingspan yang dianggap rumit.

Selanjutnya, Penulis akan mengulas board game yang cukup populer dan sering dimainkan. Sebelum membelinya, Penulis sudah pernah memainkannya bersama circle Penulis setelah meminjam milik Pandu. Board game tersebut adalah Saboteur.

Skor: 7/10


Lawang, 22 Oktober 2023, terinspirasi karena ingin melanjutkan seri board game ini

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Batalkan balasan

Fanandi's Choice

Exit mobile version