Sajak

Sajak-Sajak Depresi

Published

on

Datang ketika sunyi menghampiri

Entah apa yang merasuki

Pelan-pelan menggerogoti diri

Rasanya pahit

Emosi menjadi labil dibuatnya

Seolah ingin berteriak keras di ruang kosong

Isak tangis menyertainya

 

***

 

Delusi muncul di benak pikiran

Erangan semu bergaung terus-menerus

Pilu rasanya merasakan

Rintihan tak terucap dari bibir

Ego menguasai diri

Sakit tak terkira

Iman pun tergerus

 

***

 

Diri tak bisa terus seperti ini

Enyah dari semua penyiksaan ini

Pergi dari ikatan yang membelenggu

Raib dari segala pikiran sendiri

Esok pasti lebih cerah

Sang langit menyapa dengan ramah

Ingin ku mendekapnya

 

 

Kebayoran Lama, 14 Oktober 2019, lagi ingin aja buat sajak

Photo by Thư Anh on Unsplash

Fanandi's Choice

Exit mobile version